UPDATES

Berita | Artikel | Promo

Tips agar Rumah Mungil Tidak Terlihat Penuh Walau Diisi dengan Banyak Furnitur Rumah

Tips agar Rumah Mungil Tidak Terlihat Penuh Walau Diisi dengan Banyak Furnitur Rumah

Memiliki rumah yang kecil janganlah menjadi penghalang untuk menempatkan furnitur-furnitur rumah yang cantik. Anda mungkin merasa bahwa banyak furnitur akan membuat rumah Anda terlihat semakin sempit. Namun, Anda tidak perlu khawatir, karena kami akan membahas cara membuat rumah tidak terlihat semrawut walau diisi dengan banyak furnitur rumah.

1. Hindari cat rumah berwarna gelap

Jika Anda memiliki banyak furnitur rumah, namun ingin memilih cat rumah sesuai dengan

warna kesukaan yang cenderung berwarna gelap, maka sebaiknya kamu pikirkan kembali.

Rumah akan terlihat lebih kecil dan sempit jika dibalut oleh warna yang gelap. Jadi, lebih baik rumah Anda dibalut dengan cat berwarna terang, seperti putih, krem, dan biru muda.

2. Sinar matahari

Tidak jauh dari tips yang pertama, yaitu ruangan yang terang akan jauh terlihat lebih luas daripada ruangan yang gelap. Maka dari itu, pastikan rumah Anda mendapat pencahayaan natural dari sinar matahari. Selain membuat ruangan terlihat luas, sinar matahari dapat membuat rumah terlihat hangat walau diisi dengan furnitur rumah yang banyak.

3. Jangan boros tempat

Jenis furnitur rumah hemat ruang bisa menjadi pilihan untuk rumah yang mungil. Selain itu, lebih baik lagi kalau kamu mengatur agar furnitur rumah tidak menyia-nyiakan ruang gerak di rumah kamu. Jika Anda memiliki tempat tidur yang tinggi, Anda bisa menaruh laci dan merubah kolong kasur menjadi tempat penyimpanan barang yang efisien.

Semoga tips di atas dapat membantu rumah mungil Anda terlihat luas walaupun diisi banyak furnitur rumah!

Photo credit: pixabay.com

Share this Post: