SAN FIRE dan FIN KOMODO BERKOLABORASI DI INDONESIA INTERNATIONAL MOTOR SHOW (IIMS) 2023
Bagi anda pecinta hal-hal yang berbau otomotif, anda tidak asing dengan IIMS. IIMS (Indonesia International Motor Show) merupakan suatu pameran otomotif terbesar di Indonesia. Pameran ini bahkan sudah digelar sejak tahun 1985 oleh Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo).
SAN FIRE merupakan salah satu usaha yang bergerak dibidang manufaktur dan distribusi peralatan penanggulangan bencana yang sudah memiliki sertifikat resmi TKDN dan sudah banyak memiliki penghargaan serta mitra kerjasama dengan Pemerintah Indonesia. Sedangkan Fin Komodo merupakan mobil offroad buatan indonesia yang dirancang sesuai dengan kebutuhan alam Indonesia dan Fin Komodo mampu melaju di jalur semak-semak dan mampu berfungsi sebagai kendaraan perintis. SAN FIRE dan Fin Komodo menggelarkan booth kolaborasi di IIMS (Indonesia International Motor Show) yang berlangsung di JIExpo Kemayoran pada 16 Februari 2023. Tujuan dari kolaborasi tersebut ingin menunjukkan kepada masyarakat pengunjung bahwa Fin Komodo dan SAN Fire merupakan produk asli Indonesia. SAN FIRE dan Fin Komodo berkolaborasi dalam bentuk penanggulangan bencana di daerah pedalaman yang akses nya sangat sulit dijangkau dengan kendaraan biasa dan hanya bisa dijangkau dengan kendaraan tertentu seperti mobil Offroad
Presiden Joko Widodo Mengunjungi Booth Kolaborasi Antara San Fire dan Fin Komodo
Menjadi pusat perhatian oleh Presiden Joko Widodo, kolaborasi ini berhasil menarik perhatian oleh Badan Penanggulangan Bencana Daerah maupun Pusat untuk melihat secara langsung Produk yang ditampilkan oleh San Fire dan Fin Komodo di JIExpo Kemayoran. Atas hasil kolaborasi tersebut, San Fire dan Fin Komodo berhasil memberikan banyak Edukasi tentang cara penanggulangan bencana serta menjaga keselamatan dengan menggunakan alat alat pemadam kebakaran seperti: Cara penggunaan APAR, Cara memasang selang Nozzle di Hydrant, serta Cara penggunaan Fire Blanket.