UPDATES

News | Articles | Promo

Ketahui Tipe Lemari Besi Jakarta 2020

Ketahui Tipe Lemari Besi Jakarta 2020

Lemari besi menjadi tempat penyimpanan yang kerap digunakan di rumah, perkantoran, instansi pemerintahan, atau hotel. Lemari besi bahkan sudah menjadi salah satu produk furniture dengan ukuran dan desain yang beragam. Tak heran jika lemari besi kerap customized menyesuaikan dengan selera pembeli, ukuran dan desain interior ruangan.

Simak berikut ini tipe lemari besi Jakarta 2020 untuk rekomendasi tempat penyimpanan di ruang kantor Anda.

Lemari Besi Tahan Bongkar
Lemari besi ini memiliki kunci kombinasi 3 roda yang bersertifikasi Vds dan ECBS dengan 1 juta kemungkinan nomor kombinasi sebagai salah satu pengamannya. Badan lemari besi sendiri terbuat dari bahan baja berkualitas serta material tahan bongkar dengan tambahan fitur anchoring untuk penempatan permanen di lantai guna mencegah pemindahan atau pembobolan paksa.

Lemari Besi Tahan Api
Lemari besi tahan api digunakan untuk mencegah kehilangan berkas atau dokumen berharga akibat bencana kebakaran. SAN Olympus dan Alpen seri A merupakan seri lemari besi tahan api yang juga memiliki fitur tahan air. Dari sisi keamanan, selain menggunakan kunci kombinasi digital, SAN Alpen juga memiliki opsi kunci biometrik yang menggunakan sidik jari untuk membuka lemari besi.

Lemari Besi Mewah
Saat ini banyak perkantoran mewah yang membutuhkan tempat penyimpanan yang bukan saja aman tetapi juga mengandung nilai estetika yang tinggi. Tak heran jika belakangan ini mulai banyak permintaan akan lemari besi mewah yang prestisius dan menyatu dengan interior ruangan yang megah. Lemari besi yang biasanya mempunyai model yang konvensional (bahkan cenderung ‘kuno’), kini bisa di sulap untuk tampil menawan dan modern. Memiliki lemari besi mewah bisa juga meningkatkan gengsi perusahaan. Salah satu jenis lemari besi mewah yang patut Anda pertimbangkan adalah seri SAN Alton yang merupakan lemari besi tahan bongkar berlapis kulit di bagian luarnya lengkap dengan interior rak kaca (tempered glass), laci perhiasan dan pemutar arloji otomatis didalamnya.

Tak sulit sebenarnya untuk mendapatkan lemari besi yang sesuai dengan kebutuhan kantor Anda. Dapatkan alternatif pilihan lemari besi terbaik dengan banyak fitur sesuai kebutuhan Anda di PT Indosan Berkat Bersama.

Share this Post: