Perbedaan Lemari Besi Tahan Api untuk Dokumen dan Data
Lemari besi merupakan pilihan yang tepat untuk menyimpan barang-barang berharga Anda. Selain membantu menjaga barang ketika terjadi pencurian, lemari besi modern telah dilengkapi dengan berbagai teknologi, seperti tahan api, tahan banting, tahan air dan lain-lain. Teknologi tahan api dalam lemari besi termasuk salah satu yang diincar oleh peminat lemari besi. Namun, ada perbedaan lemari besi tahan api untuk menyimpan dokumen dan data penting, simak perbedaannya!
Lemari besi tahan api untuk dokumen penting
Lemari besi ini telah dirancang untuk melindungi segala jenis dokumen penting yang Anda miliki termasuk jika terjadi kebakaran. Dokumen penting itu meliputi: foto, surat-surat kepemilikan, uang, sertifikat berharga dan lainnya. Kebakaran dapat terjadi dimana saja dan menelan apa saja.
Maka dari itu, lemari besi tahan api hadir dengan teknologi yang mampu memberikan ketahanan terhadap panas akibat kobaran api yang sangat ekstrem hingga 120 menit. Artinya, dokumen Anda aman hingga 2 jam jika terjadi kebakaran. Jika Anda tidak hanya menyimpan surat tapi juga ada uang, ada baiknya Anda membeli lemari besi yang memiliki keamanan ganda, yang memiliki teknologi tahan api dan tahan bongkar.
Lemari besi tahan api untuk data penting
Seperti halnya dokumen, walau data tidak terlalu menarik perhatian pencuri, tapi tetap merupakan barang berharga karena terkadang berisi data dengan nilai sentimen yang tinggi, layaknya foto pernikahan. Contoh data ini adalah kaset, media penyimpanan digital (flashdisk atau hard disk eksternal) dan barang lainnya yang memiliki data digital.
Akan tetapi, barang digital umumnya bisa rusak sendiri jika suhu dalam ruang lemari besi melebihi 50 derajat Celsius. Jadi, jika lemari besi tahan api yang ingin Anda beli akan digunakan untuk menyimpan data digital, pastikan brankas tersebut memiliki tingkat ketahanan api yang sesuai dengan batas aman yang disebutkan sebelumnya.
Ya, fungsi lemari besi tahan api memang untuk menjaga barang dari lirikan pencuri dan menjaga barang agar tetap tidak rusak jika terjadi kebakaran. Namun, Anda harus ingat bahwa lemari besi memiliki tingkat ketahanan api yang berbeda. Pastikan tingkat ketahanan api sesuai dengan barang yang disimpan di dalamnya.
Photo credit: google.co.id