Mengenal Kayu Murni yang Kerap Digunakan untuk Furnitur Rumah
Tak kenal maka tak sayang. Kerap kali calon pembeli furnitur rumah bertanya-tanya kepada diri mereka, jenis kayu murni seperti apa yang mereka perlukan ketika memutuskan untuk membeli sebuah furnitur rumah yang baru. Pertanyaan tersebut kerap mereka lontarkan kepada staf yang ada di toko tujuan. Akan tetapi, jawaban yang didapatkan terkadang kurang memuaskan atau terlalu rumit untuk kita yang awam dengan material furnitur. Maka dari itu, kami akan membagikan beberapa informasi penting tentang jenis-jenis kayu murni yang kerap Anda jumpai di furnitur rumah yang Anda inginkan.
Kayu Jati
Jati adalah salah satu kayu yang populer di negara tropis. Furnitur rumah yang terbuat dari kayu jati memiliki kualitas yang solid dan tahan lama. Warnanya yang keemasan membuatnya furnitur berbahan jati terlihat sangat memukau.
Kayu Mahoni
Kayu jenis ini biasa berwarna coklat hingga merah gelap, tergantung usia dari kayunya. Kayu ini termasuk salah satu pilihan utama para pembuat furnitur rumah dan sangat cocok buat kalian yang memimpikan penampilan tradisional. Siap-siap merogoh kocek ya jika memilih furnitur dengan material kayu mahoni!
Kayu Pinus
Furnitur rumah yang terbuat dari kayu pinus adalah pilihan yang tepat jika kalian mencari furnitur yang terbuat dari kayu murni namun dengan harga yang bersahabat. Kayu pinus yang dijadikan furnitur rumah biasanya berwarna putih pucat namun tetap indah dipadukan dengan furnitur atau suasana interior rumah Anda.
Kayu Oak
Kayu oak adalah kayu yang kerap menjadi pilihan para pengrajin furnitur rumah yang ingin menciptakan kesan tradisional orang Amerika dan Inggris. Tipe ini terkenal awet, tidak mudah rusak namun berat dengan warna coklat muda. Keren banget pokoknya!
Berikut adalah jenis-jenis kayu yang kerap Anda temui di toko furnitur rumah. Semoga Anda bisa lebih mudah dalam memilih furnitur rumah berbahan kayu murni yang kalian inginkan setelah membaca artikel ini.
Source: 1 | 2 | 3