UPDATES

News | Articles | Promo

Kiat Memilih Lemari Besi Tahan Bongkar

Kiat Memilih Lemari Besi Tahan Bongkar

Lemari besi tahan bongkar kini jadi pilihan utama untuk menyimpan dokumen dan barang berharga. Namun, sebelum membeli lemari besi tahan bongkar, sebaiknya Anda mempertimbangkan hal-hal berikut ini.

1. Perhatikan tingkat proteksi
Lemari besi tahan bongkar memiliki tingkat proteksi yang berbeda, yang ditentukan oleh grading. Semakin tinggi grade sebuah lemari besi tahan bongkar, maka semakin lama waktu yang diperlukan oleh maling atau perampok untuk membongkarnya sehingga mereka bisa ketahuan atau kepergok sebelum berhasil membobol lemari besi tersebut. Lemari besi tahan bongkar terdiri dari grade 1 sampai 6. Anda bisa mengetahuinya dengan meneliti label sertifikasi yang dimiliki tiap lemari besi tahan bongkar. Label sertifikasi biasanya terletak di balik pintu atau bagian dalam samping laci pertama. Sebelum membeli lemari besi tahan bongkar, perhatikan kebutuhan proteksi Anda; apakah membutuhkan tahan bongkar saja atau sekaligus tahan api.

Cek Produk : Lemari Besi Tahan Bongkar

2. Perhatikan jenis barang yang akan disimpan
Sebelum memutuskan membeli sebuah lemari besi tahan bongkar, perhatikan dulu jenis barang yang akan di simpan didalamnya. Secara umum, lemari besi tahan bongkar digunakan untuk penyimpanan uang dan barang berharga. Sementara, lemari besi tahan api lebih cocok digunakan untuk penyimpanan dokumen penting. Bila Anda memiliki dana yang mencukupi, sebaiknya memilih lemari besi tahan bongkar yang sekaligus tahan api karena produk seperti ini sudah banyak di pasaran. Salah satunya adalah lemari besi SAN Eiger. Jadi Anda bisa menyimpan uang, perhiasan, sekaligus dokumen penting dalam satu tempat saja.

3. Tentukan lokasi penyimpanan
Jangan pikirkan lemari besi tahan bongkar yang bentuknya besar dan membutuhkan tempat luas untuk penyimpanannya. Lemari besi tahan bongkar jaman sekarang hadir dengan desain yang sangat menarik dan bentuk yang lebih kompak sehingga relatif tidak memerlukan tempat yang luas. Anda bahkan bisa menempatkannya di dalam dinding rumah atau menyembunyikannya di bawah lantai rumah. Lemari besi tahan bongkar juga dapat di simpan di ruangan yang tidak di duga oleh para penjahat, misalnya di dapur atau di dekat ruang cuci.

Sudah tahu lemari besi tahan bongkar seperti apa yang Anda inginkan? Silahkan hubungi team sales Indosan untuk informasi lebih detail.

Share this Post: