PROJECTS

Indosan

Training Anggota TNI di UNHAN

Kali ini, Team PT Indosan Berkat Bersama melakukan aktivitas Corporate Social Responsibility (CSR) dengan anggota TNI di Universitas Pertahanan dalam rangka “Hari Kesiapsiagaan Bencana KHB 2021”

Tertulis dalam Undang-Undang nomor 40 Tahun 2007 tentang Perseroan Terbatas (UUPT) pasal 1 ayat 3, dijelaskan bahwa CSR adalah komitmen perseroan untuk berperan serta dalam pembangunan ekonomi berkelanjutan guna meningkatkan kualitas masyarakat dan lingkungan yang bermanfaat, baik bagi perseroan, komunitas setempat, maupun masyarakat pada umumnya.

Sesuai dengan Undang-Undang yang berlaku, kami dengan segenap hati meluangkan waktu untuk memberikan informasi dan pembelajaran seputar tentang kebakaran seperti: cara menggunakan berbagai APAR (Alat Pemadam Api Ringan) untuk memadamkan api sesuai kelas kebakaran, cara menyelamatkan diri dari kebakaran menggunakan karung goni, dan masih banyak lagi. Semua itu kami lakukan agar dapat membangun kualitas dan keamanan masyarakat untuk lebih berkembang dan maju.

Kami juga menerima banyak pengalaman dan pembelajaran dari aktivitas CSR ini, Sehingga kami ingin berterima kasih kepada Universitas Pertahanan Indonesia yang mempercayakan dan memberikan kesempatan kepada kami PT Indosan Berkat Bersama. Kami sangat senang bisa sama-sama belajar untuk memberikan yang terbaik bagi keamanan negara kita, Indonesia.